Teknologi Senjata

Sejarah Perkembangan Manusia

Menurut periodisasi secara geologis, kehidupan manusia sudah ada sejak Zaman Kuartier atau 3 juta tahun yang lalu. Periodisasi secara arkeologis didasarkan dengan hasil – hasil temuan benda – benda peninggalan yang dihasilkan oleh manusia yang hidup di Masa Praaksara.Masa Praaksara dibedakan menjadi dua yaitu Zaman Batu dan Zaman Logam.

Zaman Batu

Adalah zaman seketika sebagian besar perkakas penunjang kehidupan manusia terbuat dari batu. Berdasarkan hasil temuan alat – alat yang digunakan dan dari cara pengerjaannya, Zaman Batu dibagi menjadi 3 yaitu Palaeolithikum, Mesolithikum dan Neolithikum.

Palaeolithikum

Atau bisa disebut Zaman Batu Tua. Zaman Batu Tua diperkirakan berlangsung kurang lebih 600.000 tahun silam. Alat – alat untuk berburu atau bercocok tanam pada zaman ini terbuat dari batu yang masih kasar dan belum diasah. Seperti Flakes ( Alat penyerpih untuk mengupas atau menguliti ) Chopper ( Kapak genggam / Alat penetak / Alat pemotong ).

Mesolithikum

Atau bisa disebut Zaman Batu Madya. Zaman Batu Madya adalah suatu periode dalam perkembangan teknologi manusia, antara palaeolithikum atau Zaman Batu Tua dan Neolithikum atau Zaman Batu Muda. Alat – alat untuk berburu atau bercocok tanam pada zaman ini hampir sama terbuat dari batu yang masih kasar seperti Palaeolithikum. Seperti Pebble Sumatra ( Kapak genggam sumatra ) Hachecourt ( Kapak pendek ) dan Pipisan ( Alat batu – batu penggiling ).

Neolithikum

Atau bisa disebut Zaman Batu Muda. Zaman Batu Muda adalah fase atau tingkat kebudayaan pada zaman prasejarah yang mempunyai ciri – ciri berupa unsur
 kebudayaan, seperti peralatan dari batu yang diasah, pertanian menetap, peternakan, dan pembuatan tembikar. Alat – alat untuk berburu atau bercocok tanam pada zaman ini terbuat dari batu tapi telah dihaluskan seperti beliung persegi ( Alat untuk melubangi kayu / mengukir ) Kapak lonjong ( Alat pemotong ) dan Tembikar ( Digunakan untuk meletakkan berbagai hasil panen ).

Sejarah Perkembangan Teknologi

Sejarah teknologi adalah sejarah yang berkaitan dengan alat dan teknologi atau teknik hasil penemuan manusia yang pada akhirnya dapat digunakan untuk memudahkan aktivitas manusia itu sendiri.
 Sejarah teknologi dimulai dari munculnya spesies manusia di muka bumi, jejak-jejak peralatan dan teknologi yang dimiliki manusia sejak awal peradabannya ditemukan, kemudian direkontruksi secara historis dan kemudian dianalisa kaitannya dengan perkembangan peradaban manusia. Sejarah teknologi manusia dimulai dari hal sederhana seperti pengembangan bahasa, pembuatan perkakas dari batu hingga yang sangat rumit seperti komputer kuantum.

Teknologi masa pra – sejarah

Zaman perunggu adalah zaman awal dimana logam mulai dimanfaatkan bagi kepentingan manusia. Ada dua teknik pengolahan perunggu yang dikenal pada masanya yakni :

  • Teknik a cire perdue : teknik ini dilakukan dengan membuat bentuk benda yang dikehendaki dengan lilin, setelah membuat model dari lilin maka ditutup dengan menggunakan tanah, dan dibuat lubang dari atas dan bawah. Setelah itu dibakar, sehingga lilin yang terbungkus dengan tanah akan mencair, dan keluar melalui lubang bagian bawah. Untuk selanjutnya melalui lubang bagian atas dimasukkan cairan perunggu, dan apabila sudah dingin, cetakan tersebut dipecah sehingga keluarlah benda yang dikehendaki.[5]
  • Teknik bivalve : teknik ini menggunakan cetakan yang ditangkupkan dan dapat dibuka, sehingga setelah dingin cetakan tersebut dapat dibuka, maka keluarlah benda yang dikehendaki. Cetakan tersebut terbuat dari batu ataupun kayu

Zaman Besi

Secara umum teknik pengolahan logam pada zaman besi serupa dengan zaman perunggu. Hanya saja perkakas yang digunakan lebih kuat karena menggunakan besi. Besi merupakan material yang lebih keras daripada perunggu dan juga lebih melimpah persebarannya.[6] Artefak paling awal terbuat dari besi ditemukan di GerzehMesir yang berupa sembilan buah manik-manik yang merujuk pada tahun 3200 sebelum masehi[7]. Bahasa manusia pun telah berkembang jauh lebih kompleks pada zaman ini dimana pada akhirnya akan mengenal tulisan.

Teknologi Zaman Kuno

Perkembangan teknologi pada masa peradaban mesir kuno

Dikenali dari penggunaan teknologi sederhana berupa kombinasi dari tuas, bidang miring dan perkakas batu.
Untuk suatu proses konstruksi besar seperti Piramida.
 Perpustakaan Alexandria,
 Patung Sfinx dan Mercusuar Alexandria. Dan pada bidang astronomi peradaban mesir kuno telah mengetahui periode revolusi bumi mengelilingi matahari yakni selama 365 hari, serta membuat jam matahari.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban lembah sungai indus

Peradaban ini dikenal karena tata kota yang kompleks serta teknologi metalurgi yang canggih pada masanya. Peradaban lembah Sungai Indus juga telah menerapkan standar pengukuran sehingga menghasilkan akurasi perhitungan jarak, berat dan waktu yang sangat tinggi. Konsep bilangan desimal juga telah dikenal di peradaban ini.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban mesopotamia

Peradaban yang terletak di tepi sungai Tigris ini sering dikaitkan dengan penemuan roda, meski kini hal tersebut belum dapat dipastikan. Masyarakat Mesopotamian telah hidup di kota dengan bangunan yang terbuat dari batu dan bata dengan aritektur yang cukup rumit.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban tiongkok

Peradaban Tiongkok dikenal karena penemuan kertasbubuk mesiu, pendeteksi gempa dan layang-layang. Peradaban Tiongkok juga dikenal karena aktivitas penjelajahannya hingga mencapai benua Afrika. Pada aktivitas ekonomi, peradaban Tiongkok merupakan peradaban pertama yang menggunakan uang kertasdan memperkenalkan konsep asuransi.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban yunani kuno

Peradaban Yunani kuno terkenal oleh ilmuwan seperti Archimides dan Heron. Archimides menemukan metode infinitdesimal untuk menghitung luas lingkaran sekaligus dan metode memperoleh nilai pi dengan akurasi yang tinggi. Archimides juga memperkenalkan konsep gaya angkat pada fluida. Sementara heron menemukan sistem turbin pertama yang digerakan dengan uap.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban romawi

Teknologi yang identik dengan peradaban Romawi diantaranya adalah : teknologi pertanian yang kompleks mulai dari pengairan hingga mengatur hukum tentang kepemilikan lahan, teknologi yang berkaitan dengan teknik sipil seperti pembuatan jalan hingga pembangunan bangunan yang memiliki struktur rumit seperti Colosseum, dan teknologi untuk kepentingan perang.

Perkembangan teknologi pada masa peradaban inca dan maya

Peradaban Inca dan Maya terkenal oleh kemampuannya dibidang arsitektur,astronomi dan pertanian. Peradaban ini yang memperkenalkan pertamakali konsep pertanian hidroponik.[Macchu Picchu adalah situs peninggalan peradaban Inca yang sangat kompleks bahkan untuk standar kini.

Teknologi Abad Pertengahan Hingga Awal Era Modern

Perkembangan teknologi peradaban islam

Peradaban Islam terkenal akan kontribusinya dibidang astronomi, matematika dan medis. Pada bidang astronomi, ilmuwan-ilmuwan masa peradaban Islam membuat kalender atau tabel akurat untuk memprediksi fenomena astronomi seperti gerhana dan pergerakan planet. Al-Khwarizmi dikenal karena mengembangkan aljabar, serta Ibnu Sinayang buku-bukunya dijadikan standar pembelajaran medis di universitas-universitas abad pertengahan

Perkembangan teknologi pada abad pertengahan eropa

Teknologi abad pertengahan banyak dikaitkan dengan kepentingan militer, seperti zirah lempeng, busur silang dan meriam. Masa ini disebut juga zaman kastil, karena maraknya pembangunan kastil-kastil di penjuru eropa.

Perkembangan teknologi pada abad renaisans

Pada masa ini dikenal tokoh seperti Leonardo da Vinci dan Johannes Gutenberg. Salah satu penemuan Gutenberg yang fenomenal adalah mesin cetak, yang dianggap sebagai salah satu penemuan terpenting dalam peradaban manusia. Artileri dan alat perang yang menggunakan bubuk mesiu semakin berkembang pada masa ini.

Perkembangan teknologi pada zaman penjajahan

Pada zaman ini Bangsa Eropa berlomba-lomba untuk menjelajahi penjuru dunia untuk menemukan sumber daya baru. Banyak penemuan dan teknologi yang dikembangkan pada zaman ini berkaitan dengan kepentingan tersebut. Ilmu kartografi, navigasi dan pembuatan kapal menjadi perhatian utama pada masa ini.

Masalah Yang Dihadapi

Jika kita melakukan pemburuan liar di hutan, memburu hewan – hewan di hutan atau tempat – tempat yang lain, berarti masalah yang akan dihadapi adalah berkurangnya sumber daya alam.

Solusi / Antisipasi Permasalahan

Solusi untuk masalah ini adalah Melarang / Tidak boleh melakukan aktifitas perburuan liar di hutan / tempat lain.

Earth Day Issue

Masalah – masalah yang dimiliki Earth Day sekarang adalah : Erosinya tanah dan degradasi, Hilangnya keanekaragaman hayati, Kelangkaan air, Penggundulan hutan, Polusi, dan perubahan iklim.

Tanggal Penting Lingkungan

Di bawah ini adalah Daftar Hari Peringatan Lingkungan. Tanggal – tanggal ini ditetapkan untuk mempromosikan masalah lingkungan. 

Leave a comment